Cara Memanfaatkan Terasi Kadaluarsa Menjadi MOL

Pada tulisan kami terdahulu di blog Inspirasi Berkebun sudah pernah membahas bagaimana cara membuat Mikro Organisme Lokal (MOL). Pada saat ini kami sendiri menggunakan Mikro Organisme Lokal (MOL). Pada saat kami memiliki terasi yang telah kadaluwarsa, kami mencoba masukkan saja ke dalam Mikro Organisme Lokal (MOL) tapai, ternyata hasilnya memang lebih baik.

Terasi yang telah kadaluwarsa baunya akan agak-agak enak tengik khas bau terasi seperti pada biasanya. Cara memanfaatkan terasi yang sudah kadaluarsa adalah dengan cara terasi dilumatkan, kemudian terasi yang sudah dilumatkan dimasukkan ke dalam tong wadah Mikro Organisme Lokal (MOL) tapai, dan kemudian diaduk dan dibiarkan empat hari hingga lima hari.

Mikro Organisme Lokal (MOL) yang tadinya putih keruh akan berubah menjadi merah kecoklatan karena pengaruh warna dari terasi. Pada saat Mikro Organisme Lokal (MOL) terasi ini kami gunakan sebagai ”starter” kompos, reaksi terhadap bahan kompos lebih cepat dari Mikro Organisme Lokal (MOL) tapai.

Suhu proses kompos dalam satu hari akan mulai naik dan akan lebih terasa panas. Kreasi membuat Mikro Organisme Lokal (MOL) memang sangat bermacam-macam. Sahabat Inspirasi Berkebun jnangan takut dan ragu dalam membuat Mikro Organisme Lokal (MOL).

Banyak cara dengan bahan yang berbeda dalam membuat Mikro Organisme Lokal (MOL). Sebenarnya kami senang membuat MOL dengan bahan-bahan sampah dapur yang mudah membusuk, karena reaksinya cepat, tapi suka keluar belatung. Banyak orang yang jijik dengan hal tersebut, jadi terpaksa Mikro Organisme Lokal (MOL) sampah dapur kami tinggalkan.
Cara Memanfaatkan Terasi Kadaluarsa Menjadi MOL
Silahkan Sahabat Inspirasi Berkebun mencoba dengan berbagai kreasi dalam membuat Mikro Organisme Lokal (MOL), siapa tahu di antara Sahabat Inspirasi Berkebun bisa menghasilkan Mikro Organisme Lokal (MOL) yang bagus dan hasil komposnya juga lebih bagus.

Semoga tulisan kami mengenai bagaimana cara memanfaatkan terasi kadaluarsa menjadi MOL dapat bermanfaat untuk Sahabat Inspirasi Berkebun dalam berkreasi dalam membuat Mikro Organisme Lokal (MOL). Silahkan bagikan tulisan ini ke halaman facebook Sahabat Inspirasi Berkebun untuk menyimpan tulisan ini.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel