Resep Membuat Roti Manis Isi Pisang yang Empuk, Enak dan Legit Menggigit

Punya stok pisang di rumah tapi bingung mau dimasak apa bun? Mending dibikin cemilan yang satu ini aja yuk bun!! yaitu membuat roti manis isi pisang yang super enak dijamin bakal ketagihan. Baiklah, berikut ini resepnya yang bisa bunda coba di rumah..

Roti Manis Isi Pisang

Bahan-bahan:
  • 260 gr tepung komachi (bisa diganti tepung cakra)
  • 60 gr gula pasir (kalo isiannya manis, gula bisa dikurangi menjadi 55 gr)
  • 15 gr susu bubuk
  • 6 gr fermipan
  • 2 kuning telur + susu cair (suhu dingin kulkas) ditimbang total sekitar 150-160 gr
  • 30 gr unsalted butter
  • 2 gr garam (kalo pakai salted butter garamnya 1 gr saja)
  • Isian:
  • Pisang raja ditumis dengan margarin lalu lumuri dengan gula halus biar makin legit
Cara membuat:
  1. Campur terigu, fermipan, gula pasir dan susu bubuk, aduk rata sebentar.
  2. Masukkan kuning telur dan susu cair, mixer sampai setengah kalis.
  3. Terakhir masukkan butter dan garam. Mixer terus sampai benar-benar kalis elastis.
  4. Istirahatkan kurang lebih 45 menit sambil persiapkan bahan untuk isi roti.
  5. Timbang, bulatkan, beri isian dan bentuk sesuai selera.
  6. Letakkan di loyang yang sudah dioles mentega. Istirahatkan lagi 1 ½ jam atau sampai mengembang dua kali lipat.
  7. Oles bagian atasnya dengan susu cair (waktu mau dioven) tanpa kuning telur.
  8. Panaskan oven minimal 10 menit sebelumnya, panggang dengan api atas bawah sampai matang suhu 170 derajat C sekitar 20 menit/sampai matang (Lama tergantung oven  masing-masing dan besarnya roti)
  9. Begitu matang, keluar oven langsung oles dengan butter supaya mengkilap dan lembut.
Note:
  • Isian bisa ditambahkan cokelat atau keju, ntar jadi roti pisang keju atau roti pisang cokelat.
  • Jika mau roti lebih eksotis, olesan sebelum masuk oven bisa pakai susu cair + kuning telur. Ini aku pakai susu cair aja.
  • Ulen bisa pakai mixer, bisa manual pakai tangan. Aku ulen manual.
  • Pisang rajanya sendiri udah manis dan masih ditambah dengan lumuran gula halus, jadi takaran gulanya kukurangi, aku pakai 50 gr.
  • Butter aku pakai wijsman.
  • Oven aku pakai oven tangkring, sekitar 12 menit udah matang.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel